FT UIS – Mencanangkan pembukaan 4 program studi (prodi) di Fakultas Teknik Universitas Ibnu Sina (FT UIS), yang mana masing-masing 2 prodi untuk jenjang Strata 1 (S1) yakni S1 Teknik Logistik dan S1 Sistem Informasi dan 2 prodi untuk Strata 2 (S2) yaitu S2 Teknik Informatika dan S2 Teknik Industri. Khusus pada program magister ini bekerja sama dengan Fakultas Teknik Universitas Gadjah mada (UGM) Yogyakarta.
Ir. Sanusi, ST., M.Eng., IPM., selaku salah satu Ketua Tim Penyusunan Pendirian Program Studi, memimpin jalannya rapat yang dilaksanakan secara tatap muka di ruang meeting FT UIS pada Kamis (19/01/2023).
Tujuan dibukanya program studi ini adalah bagaimana membangun kampus ini (UIS) menjadi sarana pengembangan mutu bagi Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya SDM Batam, Kepri maupun Indonesia. Sehingga lembaga ini dapat memberikan fungsi yang sebesar-besarnya kepada masyarakat dalam berbagai program. Tujuan ini selaras dengan visi dan misi Yayasan Pendidikan Ibnu Sina (YAPISTA) yang diinisiasi oleh H. Andi Ibrahim sebagai salah satu pendiri YAPISTA.

Dalam sambutannya, Dr. Ir. Larisang, MT., IPM., selaku Dekan FT UIS menyampaikan niat pembukaan prodi ini adalah dalam rangka mengembangkan FT UIS sekaligus mengembangkan fasilitas pendidikan Ibnu Sina yang menjadi wadah bagi masyarakat dalam mengembangkan dan meningkatkan pengetahuannya untuk menjadi orang yang lebih unggul.